Jumat, 08 Mei 2009

Mobil Balap Berbahan Bakar Coklat

Mobil yang satu ini benar-benar unik. Semua bahannya, kecuali blok mesinnya, dibuat dari bahan alami, dan paling banyak dibuat dari sayuran, bahkan bahan bakarnya dapat berupa coklat atau minyak sayur.


EcoF3, yang dapat mencapai kecepatan 220 km/jam ini dirancang dengan setir berbahan wortel, bodi dari kentang, dan tempat duduk yang terbuat dari kacang kedelai. Mobil balap Formula 3 pertama ini adalah mobil pertama yang didesain dan dibuat dari bahan alami. Oli yang dipakai dibuat berdasarkan minyak sayuran, dengan mesin biodiesel.Serat tanaman dicampur dengan resin untuk memproduksi bagian mobil dan minyak dalam coklat di suling dan dimurnikan untuk membuat bahan bakar.WorldFirst tim, dari Warwick University , berharap bahwa mereka dapat ikut berkompetisi di session berikutnya, "Kami ingin agar para tim yang ada di balapan F1 bisa melihat bahwa kami tidak mendesain asal-asalan. " Para desainer ecoF3 berharap agar mobil yang mereka rancang ini dapat mulai dilirik oleh tim Formula 1 seperti McLaren dan Ferrari.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar